Selasa, 21 Oktober 2014

PENTING VS TIDAK PENTING



Apa ukuran penting dan tidak penting suatu persoalan bagimu?
Apa standar suatu masalah begitu penting dalam hidupmu?
Apa batasan suatu hal itu amat teramat penting untukmu?

Mungkin ini bisa dijadikan ukuran. Walau tak pasti memang, tapi setidaknya ada gambaran nyata di depan sebelum memutuskan. Jadi tak akan lagi samar, karena sudah hilang kabutnya.

Apa ini penting bagimu?
Seberapa penting?
Sangat pentingkah?
Biasa sajakah?
Bahkan  sangat tidak penting?

Jika penting tentu akan dikejar, diperjuangkan, diburu, berlari, merangkak, merunduk, bahkan sampai tersungkur pun akan dilakoninya.

Jika biasa saja, maka akan datar saja, dinomor sekiankan, dibiarkan berlalu, ditak utamakan sampai lalu berputar-putar saja pada satu keraguan yang nyata.

Jika tak penting, maka akan dicemoohkan, ditak pedulikan, diusir, menjauh untuk diacuhkan, dibiarkan pergi sampai kalau bisa tak bertemu untuk selamanya.

Maka apa perkara ini penting bagimu?

Jika masih diam berarti tak penting
Jika tetap diam berarti tak penting
Jika selalu diam berarti tak penting

Jadi, jika diam yang kau pilih
Maka biar saja itu terlepas
Berlalu
Pergi
Hilang
Bukan sementara
Tapi
Selamanya

Tidak ada komentar: