Mati selalu mambawa haru
Bukan hanya sedih tapi duka kehilangan yang mendalam
Mengganti tawa menjadi sendu
Mengganti riang menjadi kabut
Tapi mati ternyata tak mati
Karena ada hidup setelah mati
Mati adalah awal hidup yang sebenarnya
Mati adalah gerbang pintu menuju keabadian
Jadi mati adalah awalmu menuai panen dari apa yang kau
tanam
Jadi mati tak melulu harus ditangisi
Tapi diingat
Apa yang sudah dilakukan
Apa yang sudah dikerjakan
Apakah lebih banyak kebaikannya?
Atau lebih banyak keengganan juga keraguannya?
Masihkah enggan yang selalu kau turuti atau kebaikan
yang mendahului dan melibas ragu?
Mati menjadi pengingat dan alarm alami yang harus
selalu diingat, agar sombong dan arogansi hati tak mengikatmu terlalu kuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar